Melalui akun twitter resmi comic alive mengumumkan bahwa, manga karangan Atto, Non Non Biyori akan segera berakhir pada Ferbuari mendatang, tepatnya pada majalah edisi April yang dirilis pada 27 Februari 2021.
【『のんのんびより』完結決定。】
— アライブ編集部 (@comic_alive) December 25, 2020
アライブ4月号(2/27発売)で『のんのんびより』が最終回を迎えます。本日発売のアライブ2月号を含め残すは3話。1月より放送開始の『のんのんびより のんすとっぷ』とともに、れんげたちの日常を最後までお見届けください!#なのん#のんのんびより pic.twitter.com/UIMYYODdai
Non Non Biyori sendiri menceritakan tentang Hotaru Ichijou, seorang gadis kelas 5 SD yang pidah ke pedesaan terpencil dari Tokyo. Disana, ia bersekolah di satu-satunya sekolah yang ada di desa tersebut, dimana hanya terdapat 4 murid selain dirinya. Tak butuh waktu lama baginya untuk beradaptasi dengan likungan barunya. Kini ia menikmati pergantian musim di desa tersebut dengan kegiatan sederhana dan menyenangkan.
Atto sendiri pertama
kali meluncurkan manga Non Non Biyori pada September 2009 lalu melalui
majalah bulanan Comic Alive milik Kadokawa. Serialnya sendiri telah diadaptasi
menjadi seri anime yang dikerjakan oleh studio SILVER LINK. Musim pertamanya telah mengudara pada 2013, musim keduanya
pada 2015 dan musim ketiganya dijadwalkan akan mengudara pada Januari 2021. Manga
ini juga telah menginspirasi dua buah OVA yang dirilis pada 2014 dan 2016 lalu,
serta sebuah film yang di bukan di Jepang pada 2019 lalu.
sumber: comic alive, Oricon
Komentar
Posting Komentar