Berkenalan dengan Ozoni, Makanan Tradisional Jepang Saat Tahun Baru

Saat libur tahun baru tiba, biasanya masyarakat Jepang akan memakan makan an tradisional mereka yang disebut ‘Ozoni'. Ozoni sendiri merupakan sup “mochi” berbahan dasar miso atau soy-sauce (kecap Jepang). Biasanya dalam Ozoni sering ditambahkan wortel, lobak daikon, dan daun bawang. Dalam artikel kali ini akan membahas lebih dalam tentang hindangan tradisional khas Jepang yang satu ini, jadi jangan sampai terlewatkan!

Sejarah Ozoni

Ozoni sendiri telah ada sejak zaman Heian (794 – 1192). Mochi selalu dikaitkan dengan keburuntungan dan telah dimakan sebagai perayaan sejak lama. Kebiasaan ini terlus berlanjut hingga sekarang. Memakan Ozoni saat perayaan tahun baru disebut sebagai sebuah ekspresi perayaan rasa syukur karena  telah beruntung bisa melewati tahun yang berlalu dan merasakan tahun baru. Setiap daerah di Jepang memiliki rese-resep yang berbeda, tapi bahan-bahan yang tak tergantikan dalam Ozoni adalah mochi, karena mohci sudah menjadi ciri khas dari Ozoni itu sendiri.

Mochi dalam Sajian Ozoni

Mochi yang dapat kamu temukan dalam sajian Ozoni biasanya berbentuk lingkaran atau persegi panjang, tergatung tiap-tiap daerahnya. Untuk mochi berbentuk lingkaran biasanya dapat dijumpai pada daerah Jepang bagian barat dan untuk mochi berbentuk persgi panjang sering ditemukan di daerah Jepang bagian timur.

Terdapat tiga jenis cara dalam memasak mochi yang nantinya akan dimasukan ke dalam sup Ozoni, bisa direbus, dipanggang maupun digoreng terlebih dahulu. Diantara cara-cara tersebut, mochi yang digeroeng lah paling susah untuk ditemukan, kenapa? Apakah karena rasanya yang tidak enak? Tidak! Justru dengan cara digoreng, membuat tekstur mochi menjadi garing serta enak untuk dimakan.

Jenis-jenis Ozoni berdasarkan Daerahnya

Prefecture Miyagi


Ozoni khas Miyagi menyajikan mochi panggan dengan bentuk persegi panjang dan sup berbahan dasar soy-sauce (kecap Jepang) yang dibuat dari ikan gobi kering. Makanan lokal khas sasakamaboko (笹かまぼ, kue ikan daun bambu) ditambahkan ke dalam Ozoni dan kamu mungkin akan melihat ikan goby utuh dalam versi Sendai. Selain itu, sudah menjadi budaya menghabiskan makanan dengan semangkuk sup kacang merah berisi mochi setelah makan ozoni.

Prefecture Niigata

Mochi khas Niigata ini menggunakan mochi berbetuk persgi panjang, dengan soy-sauce (kecap jepang) sebagai bahan supnya yang dibuart dari ikan kecil. Hal yang unik dari Ozoni ini adalah menggunakan salmon roe dan potongan salmon di dalam satu mangkok. Di beberapa kedai di Niigata, kita bisa menemukan tonkatsu yang ditambakan kedalam Ozoni!

Prefecture Osaka

Biasanya, saat tahun baru tiba, masyarakat jepang memakan jenis Ozoni yang sama namun, berbeda dengan di Osaka. Mereka memakan dua jenis Ozoni pada dua hari pertama saat tahun. Untuk hari pertama, Ozoni yang dimakan terbuat dari mochi berbentuk ringkaran yang diberibus bersaaman dengan miso putih sebagai bahan dasar supnya dan ditambahkan bahan-bahan lainya seperti, tahu panggang, lobak, dan wortel.

Sedangkan untuk hari keduanya, Ozoni yang dimakan menggunakan mochi dengan bentuk sama namun, kali ini dibakar. Kuah sup bening digukan serta soy-sauce (kecap jepang) digunakan sebagai bumbu. Untuk bahan tambahannya relatif lebih sederhana seperti mizuna.

Tottori Prefecture

Ozoni khas Tottori menggunakan mochi berbentuk lingkaran. Yang membuaht spesial disini adalah kuah sup yang digunakan, tidak bening namun tidak menggunakan miso sebagai bahan dasarnya, melainkan menggunakan kacang merah. Tidak ada bahan tambahan yang digunakan dalam Ozoni ini. Di daerah pegunungan di Tottori, kamu dapat menjumpai Ozoni dengan miso dan soy-sauce sebagai supnya.

Okinawa Prefecture

Di Okinawa, masyarakatnya sebenarnya tak memiliki budaya memakan Ozoni selama tahun baru. Malahan mereka punya makanan lain yang disebut Nakamijiru, Ozoninya masyarakat Okinawa. Dengan jeroaan ayam, daging babi yang dimasak ke dalam sup, dibuat dari serpihan bonito. Jika kamu berkunjung ke Okinawa saat tahun baru, cobalah untuk mencoba dua jenis 'Ozoni' mereka.

Itulah tadi penjelasan tentang Ozoni, sejarah Ozoni, berserta jenis Ozoni yang ada dari berbagai prefecture di Jepang. Jika kalian berkunjung ke Jepang saat tahun baru, jangan lupa untuk mencoba Ozoni tiap-taip prefecturenya. Selamat tahun baru 2021!

 

sumber: Japanese Station, Tsunagu Japan, Japan Info

Komentar