Musim Kedua Anime Hataraku Saibō Ungkap Jadwal Tayang Serta Pelihatkan PV Terbaru

 


Melalui akun Twitter resmi dari adaptasi manga karya Akane Shimizu "Hataraku Saibō" perlihatkan video promosi untuk musim keduanya, pada Senin hari ini. Dalam video tersebut memperdengarkan lagu tema penutup berjudul “Fight!” yang dinyanyikan kembali oleh duo ClariS dan untuk lagu tema pembukanya dinyanyikan oleh para seiyuu seperti Kana Hanazawa, Tomoaki Maena, Daisuke Ono, Kikuko Inoue, Yusuke Kobayashi dan Yuri Yoshida dengan judul “GO! GO! Cell Festa”. Musim keduanya di jadwalkan akan tayang pada 9 Januari.

PV Terbaru Hataraku Saibou:


Musim keduanya akan ditayangkan melalui saluran TV Tokyo MX, Tochigi TV, YTV dan BSS11 pada 9 Januari pukul 11:30 siang.

Seperti yang telah diumumkan bahwa Hirofumi Ogura (Black Butler II, Null & Peta) menjadi sutrada baru di David Production studio menggantikan Kenichi Suzuki. Yuuko Kakihara kembali menulis dan mengawasi naskah serinya. Takahiko Yoshida kembali mendisain karakternya. Kenichiro Suehiro dan MAYUKO kembali mengkomposisi musiknya, serta para seiyuu sebelumnya akan kembali berpartisipasi dalam musim kedua animenya.

Serta adaptasi dari manga Hataraku Saibō! Code Black akan tayang bersamaan pada Januari dengan staf dan seiyuu yang berbeda.

PV Hataraku Saibō! Code Black:


Sebuah anime teatrikal berdasarkan cerita dari manga volume 5 yang ditayangkan perdana di bioskop-bioskop di Jepang pada tanggal 5 September. Aniplex menyatakan bahwa anime tersebut akan diputar di bioskop sebelum ditayangkan di TV sebagai bagian dari musim keduanya dengan judul Tokubetsu Jōei-ban "Hataraku Saibō !!" Saikyō no Teki, Futatabi. Karada no Naka wa "Chō" Ōsawagi! (Edisi Pemutaran Khusus: "Hataraku Saibō!!" Kembalinya Musuh Terkuat. Keributan Besar Di Dalam "Perut!").

Adaptasi anime musim pertamanya ditayangkan pada Juli 2018 dengan 13 epsiode.


sumber: ANN, Hataraku Saibō!Hataraku Saibō! Code Black

Komentar